Info Penting

Koleksi Tutorial Blogger Lengkap Sistematis disertai Video Tutorial

T utorial blogger di internet sangat banyak pilihannya, anda bisa memilih tutorial mana yang akan anda ikuti dan praktikkan supaya anda b...

Info Penting

Artikel Terbaru

Repair Windows Xp Tanpa Install Ulang

20 March 2010 - - 31

Bismillah, pengetahuan dan ilmu akan bertambah ketika kita mau belajar dari sebuah pengalaman, baik itu pengalaman yang pait maupun pengalaman manis, makanya ada pepatah "The Experience is the best Teacher" pengalaman adalah guru yang terbaik. Seperti biasanya saat menemui PC yang rusak, missing, system corrupt dst, cara cepat ya langsung format dan install ulang, tapi lain halnya kali ini, PC dirumah rusak, muncul peringatan bahwa windows missing jadi gak bisa ngeload windows, pikiran cepat biasanya format install ulang PC, tapi kepikiran juga, software aplikasi yang sudah terinstall sudah buanyak banget, so mending cari jalan keluar lain saja dech, soalnya pada waktu yang lalu sudah pernah baca di artikel tetangga, ada trik  Repair Windows Xp Tanpa Install Ulang, berburu tanya si mbah google dan akhirnya ketemu juga.

Berikut beberapa tips dan triknya, semoga bermanfaat:


NTOSKRNL Rusak atau Hilang (Missing or Corrupt)

Jika Anda mendapati pesan error bahwa “NTOSKRNL not found” / NTOSKRNL tak ditemukan, lakukan:

  1. Masukkan CD Windows XP dan booting dari CD tersebut.
  2. Pada saat muncul opsi R=Repair yang pertama, tekan tombol R.
  3. Tekan angka sesuai dengan lokasi instalasi Windows yang ingin diperbaiki yang sesuai. Biasanya  angka 1
  4. Pindahlah ke drive CD Drive Anda berada. Tulis: CD i386
  5. Tulis: expand ntkrnlmp.ex_ C:\Windows\System32\ntoskrnl.exe
  6. Jika Windows XP Anda terinstal di tempat lain, maka ubahlah sesuai dengan lokasinya.
  7. Keluarkan CD Anda dan ketikkan EXIT
  8. Selesai


HAL.DLL Rusak atau Hilang (Missing or Corrupt)

  1. Jika Anda mendapatkan error berkenaan dengan rusak atau hilangnya file hal.dll, ada kemungkinan
  2. file BOOT.INI mengalami salah konfigurasi (misconfigured).
  3. Masukkan CD Windows XP dan booting dari CD tersebut.
  4. Pada saat muncul opsi R=Repair yang pertama, tekan tombol R.
  5. Tekan angka sesuai dengan lokasi instalasi Windows yang ingin diperbaiki yang sesuai. Biasanya  angka 1
  6. Tulis: bootcfg /list  
  7. Menampilkn isi/masukan pada file BOOT.INI saat ini
  8. Tulis: bootcfg /rebuild Memperbaiki konfigurasi dari file BOOT.INI
  9. Keluarkan CD Anda dan ketikkan EXIT

Direktori \WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG rusak atau hilang
Jika Anda mendapatkan error dengan tulisan :

“Windows could not start because the following files is missing or corrupt
\WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG\SYSTEM or \WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG\SOFTWARE”
  1. Masukkan CD Windows XP dan booting dari CD tersebut.
  2. Pada saat muncul opsi R=Repair yang pertama, tekan tombol R.
  3. Tekan angka sesuai dengan lokasi instalasi Windows yang ingin diperbaiki yang sesuai. Biasanya angka 1
  4. Masukkan password administrator jika diperlukan.
  5. Kemudian masuk ke c:\windows\system32\config dengan cara Tulis: cd\windows\system32\config
  6. Copy system bila yang rusak system dengan cara ketik: copy\windows\repair\system
  7. Copy software bila yang rusak bagian software dengan cara ketik: copy\windows\repair\software
  8. Tekan huruf y apabila ada pertanyaan mereplace file system yang lama.
  9. Ketik Exit dan keluarkan CD Anda.
NTLDR atau NTDETECT.COM tak ditemukan (NTLDR or NTDETECT.COM Not Found)

Jika Anda mendapati error bahwa NTLDR tak ditemukan saat booting:


1. Untuk partisi tipe FAT

Silakan Anda melakukan booting dari disket Win98 Anda dan salinlah file NTLDR atau NTDETECT.COM
dari direktori i386 ke drive induk/akar (root) C:\

2. Untuk partisi tipe NTFS
  • Masukkan CD Windows XP dan booting dari CD tersebut.
  • Pada saat muncul opsi R=Repair yang pertama, tekan tombol R.
  • Tekan angka sesuai dengan lokasi instalasi Windows yang ingin diperbaiki yang sesuai. Biasanya angka 1
  • Masukkan password administrator jika diperlukan.
  • Masukkan perintah berikut, dimana X: adalah alamat drive dari CD ROM Anda (Sesuaikan!).
  • Tulis: COPY X:\i386\NTLDR C\:
  • Tulis: COPY X:\i386\NTDETECT.COM C:\
  • Keluarkan CD Anda dan ketikkan EXIT
 
Dapat infonya disini

31 comments

  1. Mantab, ilmu yg sgt brmanfaat Mr, thx's boz...!

    ReplyDelete
  2. Waduh telat aku, baru kemarin komputerku ngadat akhirnya install ulang deh. Beginilah pentingnya ilmu, "ngelmu" angele yen durung ketemu...!

    ReplyDelete
  3. ya, ntar tk coba.
    nnggu da yg instal ulang,...........hehe

    ReplyDelete
  4. wah ilmunya bagus sekali, aku sering mengalami eror di windowsku...

    ReplyDelete
  5. numpang lewat om....
    mampir balik yah

    kreatif anak jalanan

    ReplyDelete
  6. bermanfaat bgt n1h...
    thanks atas 1lmunya

    ReplyDelete
  7. wah klo saya biasanya langsung hajar aja pake intall ulang mas krn ga mudeng, sekalian biar compinya bersih & cepet seperti baru. Soal data, terpaksa diungsikan dulu ke drive lain..

    ReplyDelete
  8. ya memang kalau jengkel langsung hajar saja pakai format install. :-D

    ReplyDelete
  9. repair system32/config ko tidak bisa yah..??

    ReplyDelete
  10. kalau cara diatas sudah dicoba dan gagal, coba baca informasi disini http://support.microsoft.com/default.aspx?scid=kb%3Ben-us%3B307545

    ReplyDelete
  11. wah aku pernah mengalami windows error gara2 ntdetect-nya.
    karena ga tau solusinya waktu itu langsung aku install ulang aja.
    ga taunya ada cara yg lebih praktis ya.

    ReplyDelete
  12. -Thank"s banget,semoga ada lagi yang lainnya

    ReplyDelete
  13. Tengkyu boss. Kapa2 Bisa dicoba nih...

    ReplyDelete
  14. makanya janagan pake windows pake linux open source

    ReplyDelete
  15. makanya jangan pake windows tpi pake adja linux open source

    ReplyDelete
  16. dan mau tanya kok di dxdiag saya yg di Directx filenya system dll nya missing ya?

    ReplyDelete
  17. @Andika: kasus seperti itu biasanya system sudah keinveksi virus tuh, segera bersihkan virusnya.

    ReplyDelete
  18. kalo window 7 terkena virus short cut gimana?
    laptop temanku dipenuhi dengan shortcut2 g jelas..
    bingung nih..

    ReplyDelete
  19. @Data Hardisk: sudah mencoba anti virus apa?
    coba saja antivirus lokal, misal smadav, atau PCMAV, keliatanya sudah ampuh membasmi virus shortcut spt itu.

    ReplyDelete
  20. maaf om numpang nanya ngatasi file system yang broken gmn??

    ReplyDelete
  21. @aepceko: sudah dicoba cara-cara diatas?

    ReplyDelete
  22. itu mesti punya driver windows gan, klo ga pny? sama aja...

    ReplyDelete
  23. Mr,kok selesai loading files setup-nya (saat booting)langsung ke Windows XP Professional Setup screen,bukannya ke Welcome to Setup dulu?itu knp a?

    ReplyDelete
  24. @Nugroho: hmm..... maaf blm jelas gambaran spt apa yg anda maksudkan.
    jawaban sementara: system yg sudah pernah rusak atau jika ada file pendukung system yg hilang/ rusak bisa saja jadi bermasalah, solusinya seperti biasa: Install ulang windows biar bener2 normal kembali seperti sedia kala, repaire tanpa instal ulang kadang tetap saja ada yg kurang sempurna.

    ReplyDelete
  25. kalo yang hilang di drivernya gimana om?

    ReplyDelete

Info Terbaru

Follow Me

Foto Mr. Mung
ttd Mr. Mung

Tutorial Blogger

Pilih Arsip Blog